Rumah Panggung Di Kelurahan Sompe Kabupaten Wajo Ludes Dilalap Si Jago Merah

WAJO, KORAN HARIAN 55 — Kebakaran hebat melanda sebuah rumah panggung di Kelurahan Sompe, Kecamatan Sabbangparu, Kabupaten Wajo, pada Selasa, 5 November 2024.

Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 15.45 WITA, ketika Lelaki Demmang, pemilik rumah, tengah memasak air di kolong rumahnya menggunakan sabuk kelapa. Api tiba-tiba menyambar bagian dapur rumah, yang dengan cepat menyebar ke seluruh bangunan.

Saat api mulai membesar, Demmang berteriak meminta bantuan. Namun, saksi yang berada di rumah tidak langsung mendengar dan baru tersadar saat kamar tidur mereka juga sudah ikut terbakar.

Upaya pemadaman awal dilakukan oleh anggota Polsek Sabbangparu bersama warga sekitar untuk mencegah api merambat ke rumah-rumah tetangga.

Sekitar 30 menit setelah kebakaran dimulai, lima unit mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi untuk memadamkan api. Proses pemadaman berlangsung hingga pukul 16.45 WITA, ketika api berhasil dipadamkan sepenuhnya.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, tetapi kerugian material yang ditimbulkan cukup besar. Satu unit rumah panggung beserta isinya habis dilalap api, dengan estimasi kerugian mencapai Rp300.000.000.